Kamis, 16 Januari 2020
WARGA ISRAEL IKUT GUGAT ANIES BASWEDAN KARENA BANJIR . [DISINFORMASI] Berdasarkan pemantauan, beredar di media sosial sebuah judul artikel yang diklaim berasal dari Tempo.co. Artikel itu tayang di laman Tempo.co pada Sabtu 11 Januari 2020. Judul tersebut menuliskan Pemilik mobil yang terseret Banjir di kota ashkelon Israel, masuk ke dalam penggugat Anies . [PENJELASAN] Berdasarkan hasil penelusuran klaim bahwa salah satu warga Israel ikut menggugat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan karena mobilnya ikut terseret banjir di Israel, adalah salah. . Tangkapan layar pemberitaan yang beredar di media sosial merupakan sebuah suntingan dari artikel Tempo.co berjudul Pemilik Mobil BMW Terseret Banjir Masuk Daftar Penggugat Anies . Artikel itu terbit pada Sabtu 11 Januari 2020 pukul 09.18 WIB. Ada persamaan waktu dengan tangkapan layar yang beredar di media sosial. . Dalam artikel itu sama sekali tidak disebutkan bahwa ada warga Israel yang ikut menggugat Anies karena mobilnya terseret banjir di Israel. Namun yang dijelaskan dalam artikel itu adalah pemilik mobil BMW yang tinggal di Jakarta Barat. Ia menggugat Anies karena tiga mobil mewahnya senilai Rp8,7 miliar ikut terseret banjir pada 1 Januari 2020. . [SUMBER KLARIFIKASI] http://bit.ly/2NzFhCZ http://bit.ly/30rmA9w http://bit.ly/2stspGW #jabarsaberhoaks #diskominfojabar #disinformasi #wargaisrael #gugat #aniesbaswedan #banjir #jabarprovgoid #jabardigitalservice